POROS, KERINCI – Jalan Pematang lingkung, Kecamatan Batang Merangin saat ini, Jum’at (12/1/2024), Sekitar Pkl. 19.00 dikabarkan longsor.
Informasi ini pertama kali diketahui Porosjambimedia.com dari group wa (GWA) Suara Rakyat Kerinci, yang beranggotakan 1000 orang lebih. di bagikan oleh spinoza khalik.
“Assalamualaikum. Baru saja terjadi tanah longsor Desa Pematang Lingkung. Masyarakat belum berani untuk mengambil tindakan pembersihan tanah dan batang bambu karena kondisi tanahnya labil” tulis spinoza khalik lewat GWA
Ditempat terpisah, Kapolsek Batang Merangin, IPTU. Julisman, Saat dikonfirmasi Porosjambimedia.com mengatakan baru mengetahui informasi ini.
“Kita baru dapat info, Anggota lagi kesana” jawabnya singkat
Penulis : Gr
Editor : And
Sumber Berita : Media Andalas Group