KEMBALI RAIH OPINI WTP PJ.BUPATI ASRAF : Atas Semangat dan kerja keras bersama

- Redaksi

Tuesday, 7 May 2024 - 20:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAMBI, POROSJAMBIMEDIA – Pemerintah Kabupaten Kerinci pada hari ini, menerima penghargaan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK RI Tahun Anggaran 2023 dari BPK RI Perwakilan Jambi bertempat di Auditorium Sultan Thaha BPK RI Perwakilan Jambi, Selasa, (7/5/2024).

Opini WTP yang didapatkan Kabupaten Kerinci ini diserahkan langsung oleh Kepala BPK RI Perwakilan Jambi Paula Henry Simatupang, SE, M.Si, AK, CA, CFrA, CPA,CSFA, kepada Pj. Bupati Kerinci Asraf dan beberapa kepala daerah lainnya dalam wilayah Provinsi Jambi, atas akuntabilitas pengelolaan keuangan yang telah dilakukan pada tahun 2023.

Pj Bupati Asraf menyampaikan apresiasi kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Kerinci atas semangat dan kerja kerasnya yang dilakukan sehingga opini WTP ini bisa kembali berhasil diraih oleh Kabupaten Kerinci, yang mana ditahun sebelumnya belum dapat memberikan hasil yang terbaik.

Baca Juga :  Musyawarah Besar HIMA IH Tidak Transparan?, Legitimasinya dipertanyakan.

“Saya menyampaikan terima kasih, apresiasi dan kebanggaan kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Kerinci atas pencapaian yang telah didapat ini, meskipun ditahun sebelumnya Kerinci belum bisa memberikan yang terbaik tapi dengan semangat dan kerja keras kita semua, Alhamdulillah ditahun ini Opini WTP kembali kita dapatkan, dan semua ini kami persembahkan kepada segenap masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Kerinci,” kata Pj Bupati Asraf.

Ucapan terima kasih dan apresiasi juga disampaikan Pj Bupati Asraf kepada Pimpinan dan Para Anggota DPRD Kabupaten Kerinci atas jalinan kerja sama dan kemitraan yang baik dalam melaksanakan fungsi legislasi, penganggaran (budgeting) dan pengawasan guna mendorong transparansi, akuntabilitas pengelolaan serta pelaporan keuangan daerah.

Baca Juga :  SEJUMLAH PERWIRA TINGGI POLDA JAMBI DI MUTASI

“Saya menyadari bahwa upaya Pemerintah Kabupaten Kerinci dalam rangka melakukan perbaikan pengelolaan keuangan dan aset daerah masih perlu penyempurnaan, untuk itu dengan jalinan kerjasama dan kemitraan yang baik pemerintah dengan DPRD Kerinci, secara bersama akan terus melakukan peningkatan dan mempertahankan akuntabilitas pengelolaan keuangan di masa yang akan datang ” katanya.

Dalam acara yang dihadiri oleh Ketua DPRD Kerinci Edminudin, Sekda Kerinci Zainal Efendi beserta para pejabat terkait dalam jajaran Pemerintah Kabupaten Kerinci, Pj Bupati Asraf, mengharapkan bimbingan, saran, masukan maupun koreksi yang membangun dari BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi, sehingga akuntabilitas pengelolaan keuangan Pemerintah Kabupaten Kerinci dapat dipertahankan dan ditingkatkan di masa-masa yang akan datang.

Penulis : Hesty

Sumber Berita : Diskominfo Kerinci

Berita Terkait

Gubernur Al Haris – Pengaturan Transportasi Batubara Jadi PR bagi Pemerintah
Pelepasan Kafilah MTQ Kerinci, Pj. Bupati Asraf Beri Semangat dan Siapkan Reward Umroh untuk Para Juara
Update Penyelidikan Kasus Pembunuhan Matnur, Jejak CCTV Ungkap Pergerakan Terduga Pelaku Menuju Bakauheni
Hj. Hesti Haris Imbau Pengrajin Jambi Urus HAKI
Sekda Sudirman: Jadikan Momentum Maulid Nabi Motivasi Tingkatkan Kualitas Keimanan
Ini kata Politisi Muda dari PAN Setelah dirinya usai dilantik
Gelar Rapat Koordinasi Pengangkutan Batubara, Pemprov Jambi Tegaskan Komitmen Pengusaha Tambang Laksanakan Ingub no 1 tahun 2024
Ciptakan Pilkada Damai, Pemkab Kerinci Gelar Silaturahmi Bersama Gubernur dan Para Calon Bupati Kerinci di Sungai Langit

Berita Terkait

Monday, 26 August 2024 - 10:02 WIB

Depati Batigo TLS Sepakat dukung Darmadi-Darifus di Pilkada kerinci 2024

Tuesday, 13 August 2024 - 13:00 WIB

Edi Purwanto Jawab Soal Arah Dukungan PDI Perjuangan di Pilgub Jambi

Sunday, 11 August 2024 - 21:44 WIB

Dihadiri Mashuri, Al Haris Lantik Tim Pemenangan Haris-Sani Bungo

Saturday, 10 August 2024 - 17:31 WIB

Al Haris Lantik 2 Ribu Lebih Tim Pemenangan Haris-Sani Kota Jambi

Monday, 5 August 2024 - 19:47 WIB

Banyak Kemajuan di Tangan Al Haris, Kader Nasdem Jambi Dirikan Relawan Dukung Haris-Sani

Sunday, 28 July 2024 - 09:38 WIB

KECURIGAAN MAHASISWA TERHADAP INTEGRITAS ASN MENJELANG PILKADA DI KABUPATEN KERINCI DAN KOTA SUNGAI PENUH

Saturday, 27 July 2024 - 19:55 WIB

Dihadiri Cabup dan Cawabup, Al Haris Lantik Ribuan Tim Pemenangan Haris-Sani Kabupaten Merangin

Saturday, 27 July 2024 - 19:51 WIB

Sarolangun Kabupaten Pertama Pelantikan Tim Pemenangan Haris-Sani, Turut Dihadiri Cabup dan Cawabup

Berita Terbaru

KODIM 0417 KERINCI

Kodim 0417/Kerinci, Peringati Maulid Nabi Muhammad 1446 H

Tuesday, 17 Sep 2024 - 17:59 WIB

KODIM 0417 KERINCI

Jelang pilkada,Dandim 0417/Kerinci Tekankan Netralitas TNI

Tuesday, 17 Sep 2024 - 12:37 WIB