KEMBALI RAIH OPINI WTP PJ.BUPATI ASRAF : Atas Semangat dan kerja keras bersama

- Redaksi

Tuesday, 7 May 2024 - 20:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAMBI, POROSJAMBIMEDIA – Pemerintah Kabupaten Kerinci pada hari ini, menerima penghargaan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK RI Tahun Anggaran 2023 dari BPK RI Perwakilan Jambi bertempat di Auditorium Sultan Thaha BPK RI Perwakilan Jambi, Selasa, (7/5/2024).

Opini WTP yang didapatkan Kabupaten Kerinci ini diserahkan langsung oleh Kepala BPK RI Perwakilan Jambi Paula Henry Simatupang, SE, M.Si, AK, CA, CFrA, CPA,CSFA, kepada Pj. Bupati Kerinci Asraf dan beberapa kepala daerah lainnya dalam wilayah Provinsi Jambi, atas akuntabilitas pengelolaan keuangan yang telah dilakukan pada tahun 2023.

Pj Bupati Asraf menyampaikan apresiasi kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Kerinci atas semangat dan kerja kerasnya yang dilakukan sehingga opini WTP ini bisa kembali berhasil diraih oleh Kabupaten Kerinci, yang mana ditahun sebelumnya belum dapat memberikan hasil yang terbaik.

Baca Juga :  AUDIENSI BANGGAR KE BKPD PROVINSI JAMBI

“Saya menyampaikan terima kasih, apresiasi dan kebanggaan kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Kerinci atas pencapaian yang telah didapat ini, meskipun ditahun sebelumnya Kerinci belum bisa memberikan yang terbaik tapi dengan semangat dan kerja keras kita semua, Alhamdulillah ditahun ini Opini WTP kembali kita dapatkan, dan semua ini kami persembahkan kepada segenap masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Kerinci,” kata Pj Bupati Asraf.

Ucapan terima kasih dan apresiasi juga disampaikan Pj Bupati Asraf kepada Pimpinan dan Para Anggota DPRD Kabupaten Kerinci atas jalinan kerja sama dan kemitraan yang baik dalam melaksanakan fungsi legislasi, penganggaran (budgeting) dan pengawasan guna mendorong transparansi, akuntabilitas pengelolaan serta pelaporan keuangan daerah.

Baca Juga :  Peringati HKG PKK Ke 52, Pj. Bupati Asraf lakukan Tanam Cabai Serentak dalam rangka menjaga inflasi

“Saya menyadari bahwa upaya Pemerintah Kabupaten Kerinci dalam rangka melakukan perbaikan pengelolaan keuangan dan aset daerah masih perlu penyempurnaan, untuk itu dengan jalinan kerjasama dan kemitraan yang baik pemerintah dengan DPRD Kerinci, secara bersama akan terus melakukan peningkatan dan mempertahankan akuntabilitas pengelolaan keuangan di masa yang akan datang ” katanya.

Dalam acara yang dihadiri oleh Ketua DPRD Kerinci Edminudin, Sekda Kerinci Zainal Efendi beserta para pejabat terkait dalam jajaran Pemerintah Kabupaten Kerinci, Pj Bupati Asraf, mengharapkan bimbingan, saran, masukan maupun koreksi yang membangun dari BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi, sehingga akuntabilitas pengelolaan keuangan Pemerintah Kabupaten Kerinci dapat dipertahankan dan ditingkatkan di masa-masa yang akan datang.

Penulis : Hesty

Sumber Berita : Diskominfo Kerinci

Berita Terkait

PKK Provinsi Jambi Gelar Pelatihan Cepat Membaca Al-Qur’an di Rutan Sungai Penuh
Pj. Bupati Asraf Resmi Membuka TLTD IV Kwartir Cabang Kerinci Tahun 2024
Sambut Dubes India, Gubernur Al Haris Buka Peluang Kerja Sama
Gubernur Al Haris Apresiasi Peran BAZNAS Atasi Kemiskinan Di Provinsi Jambi
MTS Terpadu Darunnajah kembali harumkan nama kerinci di tingkat Provinsi Jambi
LAM PROVINSI JAMBI GELAR RAKERDA III TH 2024
Omnibus Law – Menyederhanakan Regulasi, Mendekatkan Pemerintah pada Masyarakat
Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana, Gubernur Al Haris: Pemerintah Harus Cepat Tanggap dan Responsif

Berita Terkait

Thursday, 19 December 2024 - 14:15 WIB

GERAK CEPAT, LAM-SAK REALISASIKAN PROGRAM REVITALISASI PETILASAN LELUHUR

Sunday, 15 December 2024 - 15:38 WIB

LAM PROVINSI JAMBI KOMITMEN REVITALISASI PETILASAN SEBAGAI IDENTITAS SEJARAH

Sunday, 15 December 2024 - 08:15 WIB

LAM PROVINSI JAMBI GELAR RAKERDA III TH 2024

Friday, 13 December 2024 - 21:00 WIB

Omnibus Law – Menyederhanakan Regulasi, Mendekatkan Pemerintah pada Masyarakat

Wednesday, 11 December 2024 - 19:13 WIB

Innalillahi, Pelantun lagu Abangku jauh Nurdi Abdullah menghembuskan nafas terakhir

Friday, 6 December 2024 - 22:51 WIB

Gemparkan Masyarakat kerinci…!!Penemuan M4y4t Perempuan berinisial EJ (45) di Desa Lolo Gedang 

Friday, 6 December 2024 - 13:59 WIB

Sang Penulis Naskah Kuno Kerinci, Nītisārasamuccaya

Wednesday, 4 December 2024 - 19:40 WIB

Seluruh Pemda Raih Zona Hijau pada Penilaian Pelayanan Publik 2024, Ini Catatan Ombudsman

Berita Terbaru

seni dan budaya

GERAK CEPAT, LAM-SAK REALISASIKAN PROGRAM REVITALISASI PETILASAN LELUHUR

Thursday, 19 Dec 2024 - 14:15 WIB

Advertorial

Pj. Bupati Asraf Resmi Membuka TLTD IV Kwartir Cabang Kerinci Tahun 2024

Wednesday, 18 Dec 2024 - 20:49 WIB

Advertorial

Sambut Dubes India, Gubernur Al Haris Buka Peluang Kerja Sama

Wednesday, 18 Dec 2024 - 15:32 WIB