Pj. Bupati Asraf Resmi Membuka TLTD IV Kwartir Cabang Kerinci Tahun 2024

- Redaksi

Wednesday, 18 December 2024 - 20:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Porosjambimedia.com,Kerinci– Penjabat (Pj) Bupati Kerinci, Asraf, S.Pt, M.Si secara resmi membuka kegiatan Temu Lomba Penegak dan Pandega (TLTD) IV tingkat Kwartir Cabang Kerinci tahun 2024. Acara ini berlangsung pada 18 hingga 22 Desember 2024 di Bumi Perkemahan Lapangan Desa Sungai Bendung Air Timur, Kecamatan Kayu Aro.

Hadir dalam acara tersebut jajaran Forkopimda Kabupaten Kerinci, perwakilan Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Provinsi Jambi, Dr. Wazirman, serta Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kerinci, Edminudin, SE, MH.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Asraf menegaskan dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Kerinci terhadap kegiatan Gerakan Pramuka sebagai upaya menggairahkan kembali semangat kepramukaan di daerah. “Pemerintah Kabupaten Kerinci sangat mendukung kegiatan ini dan akan terus mendorong perkembangan Gerakan Pramuka di Kabupaten Kerinci. Salah satu bentuk dukungan kami adalah menyediakan lahan bumi perkemahan yang representatif bagi kegiatan Pramuka Kerinci,” ujar Asraf.

Baca Juga :  Wagub Sani Sambut Kepulangan 447 Jemaah Haji Jambi Kloter 24

Beliau juga berharap agar kegiatan TLTD IV ini dapat menjadi wahana pembelajaran yang bermanfaat, tidak hanya bagi peserta, tetapi juga bagi para pembina dan seluruh pihak yang terlibat. “Saya berharap kegiatan ini menjadi ajang pembelajaran yang berharga bagi adik-adik Pramuka. Terima kasih kepada seluruh pembina Pramuka, panitia pelaksana, serta semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan lomba ini. Selamat berlomba dan tunjukkan semangat kepramukaan yang tinggi,” tambahnya.

Baca Juga :  KETUA DPRD SUNGAI PENUH LENDRA IKUTI UPACARA PERINGATAN HARDIKNAS TAHUN 2024

Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kerinci, Edminudin, juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Kerinci dan seluruh pihak yang mendukung suksesnya acara ini.

Acara pembukaan ditandai dengan pernyataan resmi dari Pj. Bupati Asraf, yang disambut meriah oleh seluruh peserta dan undangan yang hadir. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum kebangkitan dan pengembangan Gerakan Pramuka di Kabupaten Kerinci.

Editor : Hesty

Sumber Berita : Diskominfo Kerinci

Berita Terkait

PKK Provinsi Jambi Gelar Pelatihan Cepat Membaca Al-Qur’an di Rutan Sungai Penuh
Sambut Dubes India, Gubernur Al Haris Buka Peluang Kerja Sama
Gubernur Al Haris Apresiasi Peran BAZNAS Atasi Kemiskinan Di Provinsi Jambi
Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana, Gubernur Al Haris: Pemerintah Harus Cepat Tanggap dan Responsif
Gubernur Al Haris: OJK Mitra Penting dalam Penguatan Ekonomi Jambi
Peringati Hari Ibu ke-96, BKOW Provinsi Jambi Gelar Aksi Sosial Beri Bantuan Kepada Anak-Anak yang Membutuhkan
Gubernur Jambi Al Haris Pimpin Peringatan HUT ke-79 PGRI dan HGN 2024 di Kabupaten Tebo
Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Kerinci Dipimpin PJ Bupati Asraf

Berita Terkait

Wednesday, 13 November 2024 - 20:20 WIB

Tingkatkan Sinergitas Kerja, Ombudsman Jambi Laksanakan Rapat Penyelesaian Laporan dan Penyusunan LHP

Monday, 4 November 2024 - 15:37 WIB

Tingkatkan Kualitas Layanan di Tiap Polres/Ta, Ombudsman Jambi dan Polda Jambi Jalin Kerja

Monday, 19 August 2024 - 16:14 WIB

Ombudsman Jambi Meriahkan HUT RI dengan Mengadakan Perlombaan

Thursday, 11 July 2024 - 18:58 WIB

Ombudsman Jambi Apresiasi Pemda Respon Surat Larangan Pungli

Berita Terbaru

seni dan budaya

TERUNGKAP! NINEK ULEK DAN NINIK HULAT ADALAH DUA TOKOH YANG BERBEDA

Monday, 30 Dec 2024 - 22:27 WIB

Hukum dan Kriminal

Cemarkan Nama Baik, AHP Laporkan dua orang ke Polisi, salah satunya oknum pers

Sunday, 29 Dec 2024 - 19:01 WIB

Hukum dan Kriminal

AKIBAT SALAH PAHAM, Pemuda Desa Sungai hangat -Bukit kerman diamuk Masa. 

Friday, 27 Dec 2024 - 14:23 WIB